KARYA ILMIAH
Karya ilmiah adalah tulisan yang berisi argumentasi tentang sebuah penelitian yang ditulis oleh seseorang atau sebuah tim. Karya ini ditulis dan disajikan dalam bentuk yang formal, baik itu struktur maupun gaya bahasa, dan dengan kaidah-kaidah yang telah disepakati oleh masyarakat keilmuan, serta didukung oleh fakta yang dapat dibuktikan kebenarannya.
Karya ilmiah memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Karya ilmiah harus merupakan pembahasan suatu hasil penelitian. atau dengan kata lain, karya ilmiah harus sesuai dengan objek yang diteliti.
2. Karya ilmiah bersifat metodis dan sistematis. Artinya, karya ilmiah harus menggunakan metode tertentu untuk pembahasan masalah yang ada dan ditulis secara teratur dan rapi.
3. Karya ilmiah menggunakan ragam bahasa yang baku dan formal, bahasanya bersifat lugas agar tidak menimbulkan penafsiran ganda (ambigu).
Sikap ilmiah
Dalam penulisan karya ilmiah ada tujuh sikap ilmiah yang merupakan sikap yang harus ada. Sikap-sikap tersebut antara lain:
a. Terbuka
Kebiasaan untuk mau mendengarkan pendapat, kritik, dan saran yang diberikan orang lain, walaupun pada akhirnya pendapat-pendapat tersebut tidak sepaham.
b. Ingin tahu
Kebiasaan untuk bertanya tentang berbagai hal yang berkaitan dengan bidang kajiannya.
c. Rela menghargai karya orang lain
Kebiasaan untuk berani untuk menyebutkan sumber secara jelas jikalau pernyataan atau pendapat yang disampaikan memang berasal dari pendapat orang lain.
d. Kritis
Sikap berusaha untuk mencari informasi sebanyak mungkin berkaitan dengan bidang kajiannya untuk dibandingkan kelebihannya, kekurangannya, cocok-tidaknya, kebenarannya, dan lain sebagainya.
e. Objektif
Sikap dalam melihat sesuatu dari sudut pandang yang berlawanan dengan sudut pandang pribadi, menyatakan apa adanya, tanpa diikuti perasaan pribadi.
f. Mempertahankan kebenaran
Berani untuk membela fakta yang telah menjadi hasil penelitiannya walaupun berbeda dengan teori yang ada.
g. Menjangkau ke depan
Sikap selalu ingin membuktikan hipotesis yang disusunnya demi pengembangan bidang ilmunya.
Macam-macam karya ilmiah
Karya ilmiah pendidikan
1) Paper : karya ilmiah yang berisi ringkasan dari mata kuliah tertentu yang dibuat oleh mahasiswa.
2) Pra Skripsi : karya tulis ilmiah pendidikan yang digunakan sebagai persyaratan mendapatkan gelar sarjana muda
3) Skripsi : karya tulis ilmiah yang mengemukakan pendapat penulis berdasarkan pendapat orang lain, yang didukung oleh data dan fakta- fakta empiris-objektif baik berdasarkan penelitian langsung, maupun tidak langsung. Skripsi ditulis sebagai syarat mendapatkan gelar sarjana S1.
4) Thesis : suatu karya ilmiah yang sifatnya lebih mendalam dari pada skripsi, thesis merupakan syarat untuk mendapatkan gelar magister S2.
5) Disertasi : suatu karya tulis ilmiah yang mengemukakan suatu dalil yang dapat dibuktikan oleh penulis berdasarkan data dan fakta akurat dengan analisis terinci.
Karya Ilmiah Penelitian
· Makalah seminar
· Laporan hasil penelitian.
· Jurnal Penelitian.
KARYA NON ILMIAH
Karya non ilmiah adalah karya yang berbentuk fiksi. Biasanya bersifat subjektif, dan menggunakan gaya bahasa yang abstrak, dan tidak terlalu mengikuti kaidah penulisan.
Karya non ilmiah bersifat :
1. Emotif : tidak sistematis, segala sesuatunya agak berlebihan.
2. Persuasif : penilaian fakta tidak terbukti, bersifat ajakan / bujukan, dan mempengaruhi siap dan cara berpikir pembaca.
3. Deskriptif : penjabaran hal-hal yang imaginatif dan subjektif tentang sesuatu hal.
4. Kritik tanpa dukungan bukti.
____________________________________________________________________
Sumber :
http://makalahdanskripsi.blogspot.com/2009/07/karya-ilmiah-dan-non-ilmiah.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar